Senin, 21 April 2014

Polresta Fokus Terhadap Kejahatan Jalan

Satuan Reserse Kriminal Polresta Banjarmasin, saat ini akan lebih fokus terhadap kasus kejahatan jalanan yang saat ini sering terjadi di kota tersebut.

Kepala Satuan Reserse Kriminal Polresta Banjarmasin, Kompol Afner Juwono Sik di Banjarmasin, Sabtu mengatakan, kasus tersebut sangat meresahkan masyarakat kota ini.

Sehingga ke depannya, anggota Satuan Reserse Kriminal yang bertugas di lapangan harus lebih peka terhadap kasus tersebut, dan terus melakukan penyelidikan terhadap para pelakunya.

Dikatakan, apabila anggota di lapangan menangkap pelaku kejahatan jalanan, baik itu tertangkap tangan maupun hasil pengembang wajib ditindak tegas.

"Kita tidak main-main, kali ini kita fokuskan terhadap kasus tersebut, karena ini perintah pimpinan, jadi apabila ada yang berani melakukan kejahatan jalanan, jangan salahkan kita, akan langsung kita tindak tegas," tuturnya.

Diterangkan, kasus kejahatan jalanan itu meliputi aksi pencurian, perampasan, penggelapan kendaraan bermotor serta aksi jambret, kasus-kasus itu yang menjadi fokus pihak polisi dari satuan kriminal di jajaran Polresta Banjarmasin.

Untuk itu, masyarakat Kota Banjarmasin, diminta untuk kerja samanya apabila mendapatkan informasi adanya para pelaku tersebut, dan segeranya melaporkan ke pihak kepolisian terdekat.

"Beberapa hari lalu kita telah menangkap tiga pelaku jambret dan salah satu pelaku kita tindak tegas di lapangan karena mencoba melawan saat ditangkap, dan kita juga menindak tegas empat pelaku perampasan kendaraan bermotor semua kita proses," tegasnya.

Tindakan tegas itu dilakukan selain pelakunya melawan saat ingin dilakukan penangkapan juga sebagai efek jera terhadap pelaku lainnya agar mengurungkan niatnya untuk berbuat kejahatan.

Sekali lagi juga ditegaskan, jangan salahkan polisi apabila terjadi hal yang tidak diinginkan, karena sebelumnya sudah diperingatkan agar tidak melakukan aksi kriminal khususnya kejahatan jalanan, demikian Afner.

0 komentar:

Posting Komentar